• Clean Up Kampus oleh Himasylva


      Pembersihan area gedung Program Studi Kehutanan pada hari Rabu, 24 Maret 2021 dilaksanakan secara bersama-sama oleh mahasiswa kehutanan. Kegiatan ini menjadi salah satu program kerja dari Himasylva-PC Unram divisi PSDA (Pengembangan Sumber Daya Alam). Dalam kesempatan ini, kegiatan ini diikuti oleh angkatan 2017 hingga 2019. Sebelumnya kegiatan ini telah dilakukan sejak beberapa kepengurusan yang lalu.

    Menurut Reza Syahbana selaku Koordinator Divisi PSDA Himasylva-PC Unram periode 2021, program clean up ini sudah ada sejak awal dirinya bergabung menjadi anggota Himasylva di tahun 2018 saat itu kegiatan ini diadakan bertepatan dengan hari bumi pada tanggal 22 April. Kemudian, keberlanjutannya kegiatan ini sering dilaksanakan per triwulan guna menciptakan lingkungan kampus yang bersih, sehat, dan asri.

    Akibat pandemi yang diakibatkan Severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS CoV-2)  atau yang lebih dikenal dengan virus corona, telah lebih dari setahun proses pembelajaran tatap muka di kampus ditiadakan. Pembersihan kampus sendiri terakhir kali dilaksanakan pada tahun 2020  ketika proses pembelajaran dan kegiatan kemahasiswaan masih berjalan normal. 

    Zamhur Ahmad, Ketua Umum Himasylva periode 2021, menambahkan bahwa tujuan kegiatan ini untuk membersihkan lingkungan serta area kampus, sekaligus memperindah lingkungan kampus agar terlihat bersih, nyaman, dan tertata. Selain itu melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi mahasiswa kehutanan. (Clarita Wihelmina S.) 




    Foto : Baiq Jiwa Y. P. 

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Text Widget

Melalui hasil dari keputusan dari CO Media HIMASYLVA 2018, maka blogger HIMASYLVA kembali hadir, blog ini berguna untuk sharing kegiatan internal Program Studi Kehutanan.

WEBINAR NASIONAL " Menakar Food Estate Sebagai Jalan Mengatasi Krisis Pangan Massa Depan"

Narasumber : - Muhammad Saifulloh (Kementrian koordinator bidang perekonomian republik Indonesia) - Audi Gunawan (IBEMPI)(Ma...

Facebook  Instagram