TREE TAGGING POHON KELAPA (Cocos nucifera L)
POHON KELAPA
|
Tabel Taksonomi Kelapa |
|
|
Subkingdom |
Tracheobionta |
|
Kingdom |
Plantae |
|
Divisi |
Spermatophyta |
|
Subdivisi |
Spermatophyta |
|
Ordo |
Arecales |
|
Famili |
Arecaceae |
|
Class |
Liliopsida |
|
Subclass |
Arecidae |
|
Genus |
Cocos |
|
Spesies |
Cocos nucifera L |
Asal Pohon dan Persebaran:
Tumbuhan ini diperkirakan berasal dari
pesisir Samudra Hindia di sisi Asia, tetapi kini telah menyebar luas di seluruh
pantai tropika dunia.
Defensis singkat
Kelapa atau nyiur (Cocos nucifera)
adalah anggota tunggal dalam genus Cocos dari suku
aren-arenan atau Arecaceae. Kelapa dikenal karena kegunaannya yang beragam, mulai dari makanan hingga
kosmetik. Daging bagian dalam dari benih matang membentuk bagian yang secara
teratur menjadi sumber makanan bagi banyak orang di daerah tropis dan
subtropis. Kelapa berbeda dari buah-buahan lain karena endosperma mereka
mengandung sejumlah besar cairan bening, disebut "santan" dalam
literatur, dan ketika belum matang, dapat dipanen untuk diminum. Tumbuhan ini
dapat tumbuh hingga ketinggian 1.000 m dari permukaan laut, tetapi seiring
dengan meningkatnya ketinggian, ia akan mengalami pelambatan pertumbuhan.
Pohon kelapa memiliki batang tunggal atau kadang-kadang bercabang. Akar
serabut, tebal dan berkayu, berkerumpun membentuk bonggol. Kayunya kurang baik
digunakan untuk bangunan. Daun merupakan daun tunggal dengan pertulangan
menyirip, daun bertoreh sangat dalam sehingga tampak seperti daun majemuk.
Bunga tersusun majemuk pada rangkaian yang dilindungi oleh bractea; terdapat
bunga jantan dan betina, berumah satu, bunga betina terletak di pangkal
karangan, sedangkan bunga jantan di bagian yang jauh dari pangkal. Memiliki
buah besar, diameter 10 cm sampai 20 cm atau bahkan lebih, berwarna kuning,
hijau, atau cokelat. Hama dan penyakit (OPT) merupakan salah satu
faktor penghambat dalam peningkatan produksi kelapa bahkan berbagai OPT dapat
menimbulkan kerugian yang cukup besar antara lain Oryctes rhinoceros;
Sexava sp., Artona catoxantha, Bronstispa longissima sedangkan penyakit yang
sangat merugikan adalah penyakit busuk pucuk (PBP), penyakit gugur buak (PGB)
yang disebabkan Phytophthora sp dan penyakit layu kelapa (PLK) serta
penyakit layu natuna.
Sumber bacaan:
https://id.wikipedia.org/wiki/Kelapa
Komentar
Posting Komentar